Reruntuhan Klub Malam Jetset Menelan Korban Jiwa

Runtuhnya atap klub malam di ibu kota Dominika, Jet Set menyebabkan puluhan orang tewas dan terluka. (AP/Eddy Vittini)
BewaraChanel- Tim penyelamat terus melakukan upaya pencarian korban pada Rabu di Klub Jetset Santo Domingo usai runtuh.

Lempengan beton diskotik tersebut ambruk yang menyebabkan 124 orang meninggal dunia dan puluhan lainnya terjebak di lantai dansa, Runtuhnya atap bangunan saat konser musik yang berlangsung Selasa pagi juga mengakibatkan lebih dari 255 orang luka-luka.

Menurut keterangan resmi pihak berwenang Ramon de Leon anggota pemadam kebakaran Dominika yang terlibat dalam proses evakuasi menyatakan keyakinannya bahwa masih ada korban selamat di bawah puing-puing meski belum ada konfirmasi pasti, ia telah bekerja tanpa henti sejak insiden terjadi. Selama proses pencarian tim berhasil menemukan baik korban selamat maupun jenazah dan menggabarkan kondisi di lokasi kejadian sangat parah, sehingga mengingatkannya pada bencana gempa Haiti pada tahun 2010.

Salah satu korban tewas yang sudah teridentifikasi adalah penyanyi ternama Rupi Peres yang saat kejadian sedang tampil di atas panggung. Sejak Selasa pagi keluarga korban terus berdatangan ke lokasi klub malam termasuk Ana Virginia Rosario yang mengaku telah kehilangan salah satu anggota keluarganya namun masih menunggu kabar dari kerabat lainnya yang belum ditemukan.

Sementara itu di Rumah Sakit utama yang menangani korban seluruh 21 pasien yang dirawat sejak Selasa masih menjalani perawatan akibat luka serius seperti patah tulang.

Pencarian di lokasi kejadian terus berlanjut, sementara harapan keluarga korban akan kabar baik masih menyala di tengah duka yang mendalam.***
Next Post Previous Post